Minggu, 10 Februari 2019

Model pembelajaran berbasis masalah

Prinsip-prinsip proses pembelajaran Model Pembelajaran Berbasis Masalah (Problem Based Learning) yang harus diperhatikan meliputi hal-hal berikut.

a. Konsep Dasar (Basic Concept).

Pada pembelajaran ini guru dapat memberikan konsep dasar, petunjuk, atau referensi yang diperlukan dalam pembelajaran.

b. Pendefinisian Masalah (Defining the Problem).

Dalam fase ini guru menyampaikan permasalahan dan dalam kelompoknya siswa melakukan berbagai kegiatan. Pertama, brainstorming yaitu setiap anggota mengungkapkan pendapat, ide, dan tanggapan terhadap masalah secara bebas, sehingga dimungkinkan muncul berbagai macam alternatif pendapat. Kedua, melakukan seleksi untuk memilih pendapat yang lebih fokus/terarah pada penyelesaian masalah. Ketiga melakukan pembagian tugas dalam kelompok untuk mencari referensi dalam memecahkan permasalahan.

c. Pembelajaran Mandiri (Self Learning).

Masing-masing siswa mencari berbagai sumber yang dapat memperjelas masalah misalnya dari buku atau artikel di perpustakaan, internet, atau guru/nara sumber yang relevan untuk memecahkan masalah.

d. Pertukaran Pengetahuan (Exchange knowledge).

Setelah mendapatkan sumber untuk keperluan pendalaman materi secara mandiri, pada pertemuan berikutnya siswa berdiskusi dalam kelompoknya untuk mengklarifikasi capaiannya dan merumuskan solusi dari permasalahan.

Postingan : Winata

https://www.padamu.net.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Video 1 dan 2 WinataUtama

https://m.youtube.com/watch?v=8Cq__UX4ME4